Kunjungan Mahasiswi University Teknologi of Malaysia (UTM)

Dalam rangka ingin mengetahui lebih dekat proses pembelajaran di Indonesia, 11 orang mahasiswa University Teknologi of Malaysia (UTM) mengikuti Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) di SMAN 3, SMAN 8, dan SMK 2 Depok Yogyakarta. Program ini merupakan kerjasama antara Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (LPPMP) Universitas Negeri Yogyakarta dengan University Teknologi of Malaysia yang akan berlangsung mulai 27 Februari hingga 18 Maret 2013. UTM mengirimkan 11 mahasiswa program studi: Bahasa Inggris, Binaan Bangunan, Olahraga, dan Matematika yang akan mengajar selama 3 minggu di SMAN 3, SMAN 8, dan SMKN 2 Depok, Yogyakarta. Selain mengajar, para mahasiswa UTM juga akan mengadakan workshop dan field trip di Yogyakarta.
SMA Negeri 3 Yogyakarta mendapat kunjungan dari mahasiswi  PPL Universitas Negeri Yogyakarta. Mereka juga membantu kegiatan di perpustakaan padmanaba. Mereka berkunjung untuk mengenal keberadaan perpustakaan sekaligus mencari referensi buku yang dipergunakan untuk kegiatan pembelajaran. Mahasiswi PPL ini selain mengadakan studi penelitian seputar kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan di lingkungan sekolah SMA Negeri 3 Yogyakarta.

SUMBER

Kegiatan Magang Mahasiswi Prodi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya UIN Sunan Kalijaga

Perpustakaan SMAN 3 Yogyakarta mengadakan kerjasama dengan UIN Sunan Kalijaga. Bentuk kerjasama ini berupa kegiatan PPL mahasiswa khususnya prodi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya UIN Sunan Kalijaga di perpustakaan SMA N 3 Yogyakarta. Tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama dibangku kuliah dan memperoleh pengalaman kerja selama 3 bulan. 
Kegiatan ini sudah berjalan selama dua periode semenjak tahun 2011 - 2012. Selama tiga bulan mahasiswa praktikan tersebut diberikan tanggungjawab ikut mengelola dan mengawasi jalannya kegiatan perpustakaan. 
Angkatan tahun pertama mahasiswi PPL UIN Sunan Kalijaga yakni Helmi Afroda dengan judul laporan Desain Tata Ruang Perpustakaan (Studi Kasus di Perpustakaan SMA Negeri 3 Yogyakarta) dan Ika Dewi Ratna Sari dengan Judul Laporan Peran Perpustakaan Sekolah Dalam Meningkatkan Kualitas Pembelajaran di SMA Negeri 3 Yogyakarta. Angkatan tahun kedua mahasiswi PPL UIN Sunan Kalijaga yakni Maretha Primastuti dengan judul laporan Pendampingan Pemustaka dalam Kegiatan Pendidikan Pemakai di Perpustakaan SMA Negeri 3 Yogyakarta dan Nita Siti Mudawamah dengan Judul Laporan Sistem Otomasi Senayan untuk Layanan Sirkulasi di SMA Negeri 3 Yogyakarta. Diharapkan kegiatan ini akan berjalan secara berkelanjutan demi peningkatan mutu layanan dan SDM.