34 Wartawan Istana Bicara Tentang Pak Harto

Pengarang      : Tarman Azzam
Editor               : Koos Arumdanie
Penerbit          : Universitas Mercu Buana
Tahun               : 2013
Tempat            : Jakarta
ISBN                : 9789799904317
Kolasi              : xii, 358 hal; 25 cm

Greyfiars Boby

Pengarang      : Eleanor Atkinson
Alih Bahasa    : Lanny Murtihardjana
Desain Cover : Satya Utama Jafi
Penerbit          : Gramedia Pustaka Utama
Tahun               : 2010
Tempat            : Jakarta
ISBN                : 9789792260441
Kolasi              : 280 hal; 20 cm

Ringkasan
Greyfiars Bobby adalah anjing kecil berbulu kusut yang tak dapat dipisahkan dari Auld Jock, pemiliknya, seroang gembala baik hati dan sederhana. Ketika Auld Jock meninggal setelah melalui sekian banyak musim dingin, Bobby pun hancur hati.
Anjing tidak diperbolehkan memasuki halamn gereja sekaligus perkuburan. Namun, Bobby yang berani dan banyak akal itu bertekad memenangkan simpati Mr. Brown, si penjaga kuburan berwajah muram, seupaya diperbolehkan tidur di atas makam Auld Jock, suatu hal yang sangat didambakannya. Petualangan demi petualangan dialaminya, dan masih banyak hambatan yang harus diatasinya. Namun, Bobby selalu setia menjaga makam tuannya.
Berdasarkan kisah nyata, Greyfiars Bobby ditulis untuk orang dewasa namun tidak kalah populer di antara anak-anak. Kehangatan dan daya tariknya membuat kisah ini menjadi salah satu kisah hewan yang paling disukai.

Caffe Latte

Pengarang      : @Ca & Ce
Editor               : Hayu
Desain Cover : Lisa Fajar Riana
Korektor          : Yusuf Pramono
Penerbit          : Grasindo
Tahun               : 2013
Tempat            : Jakarta
ISBN                : 9786022510116
Kolasi              : v, 346 hal; 20 cm

Ringkasan 
Dream Coffe House
Sesuai namanya adalah sebuah kafe house di mana kopi berikut variasi dan turunannya merupakan menu andalan. Dirintis oleh Kim Jae Wook, penyuka gaya rambut kuncir kuda, yang memulai usahanya di usia dua puluh empat tahun. Jae Wook bukan pemikir seirus, namun lain cerita bila menyangkut kopi. Berbekal keinginan menyalurkan hobi peracikan yang dipelajari saat kuliah di Italia, sekembalinya ke Seoul ia langsung mencari lokasi. Nama Dream Coffee House sndiri muncul selintas saat sedang menikmati secangkir cappucino bertabur butiran halus cokelat pahit. Nama itu dirasa cukup menegaskan bila salah satu mimpinya telah terealisasikan.
Berbekal uang tabungan dan pinjaman dari ayahnya Jae Wook termasuk strict soal sumber keuangan dan menolak mengandalkan kesuksesan bisnis keluarga sebuah bangunan bertingkat dua bekas toko buah segar pun beralih dimenangkan lewat lelang harga. Tingkat duanya bukan bagian utuh di awal pembangunan. Jae Wook merenovasi pelarian pribadi di kala [enat menyerang. Bagian depan kafe terbuka seperti semacam sidewalk, berfungsi sebagai smoking area. Kanopi hijau gelap melengkung setengah lingkaran meneduhi area itu. Dindingkaca terpasang mengelilingi seluruh lantai satu, mengundang minat pejalan kaki untuk mampir.
Bagian dalam lebih masih mempertahankan keasliannya. Enam pilar kayu berdiri sebagai penyangga langit-langit. Dindingnya setengah berbahan bata merah dan setengah berlapis kayu yang dulu difungsikan sebagai penopang rak-rak buah. Lukisan abstrak didominasi warna putih, abu-abu, dan hitam menjadi penghias utama. Anatonimitas semakin menambah nilai artistiknya. Lagu bergenre pop ringan diputar sepanjang waktu sehingga pelanggan yang duduk menyukai fungsi tanaman penghias ruangan karena perawatannya merepotkan, selain ada beberapa pelanggan m,enjadikannya asbak alternatif.
Barista di sana diuji langsung kapasitasnya oleh jae Wook. Percobaan racikan di hari pemanggilan selalu dilakukan pertama kali sementara wawancara pengalaman kerja dilakukan di sela-selanya. Lembaran CV sama sekali kehilangan esensinya. Bisa dihitung dengan jari barista yang mendapatkan kemahiran melalui kursus peracikan, kebanyakan belajar bertahap dari pemilik coffe house. jae Wook turun langsung memberi pelatihan serta penilaian. Pujian bila memuaskan, sebaliknya teguran pemacu semangat dilancarkan demi perbaikan diri. 
Dream Coffe House punya cara sendiri menghargai penghuni ruang peracikan. Tiap-tiap dari mereka, baik yang masih bertahan dan dan wajib berhenti begitu cepat, dihadiahi sebuah pigura, menampilkan wajah perorangan dibubuhi tanda tangan masing-masing. Semua digantung di ruangan khusus sehingga memandang koleksinya, Jae Wook menemukan kebanggaan tersendiri.  

Dongeng Betawi Gaul, Putri Maleha di Negeri 1000 Kicau

Pengarang      : Mimi Aira
Layout             : Yashinta
Setting            : Elisabeth Pipit
Desain Cover : Yisar
Korektor        : Susy Oktaviani  
Penerbit         :Sheila
Tahun              : 2013
ISBN               : 9789792941586
Kolasi             : viii, 168 hal; 20 cm

Ringkasan 
Bray, elu semua ada yang pernah denger Negeri 1000 Kicau belum? hah? Pernah? Di mana? Set dah, di pesbuk? Eh, tapi bener juga sih, ya, pesbuk kan tempat orang-orang pada ngoceh. Jadi, gak ada salahnya juga kalo perbuk itu dinamain Negeri 1000 Kicau, ye, Bray?
Tapi, Bray, ini negeri nggak ada hubungannya ama pesbuk! Negeri 1000 Kicau ini dihuni oleh masyarakat Betawi, Bray. Lu mau nggak siapa nama rajanya? Ini raja, namanya Raja Nyang Baek, Bray. Nah, kalo satunya bernama Ratu Nyang Botoh. Terus neh, Bray, Raja Nyang Baek dan Ratu Nyang Botoh punya enam orang putri. Ada putri Banggpy (Kembang Goyang), Putri Kara (Akar Kelapa), Putri Kupe (Kue Pepe), Putri Maleha (Makan lele hangat, Putri Kelor (Kerak Telor), dan Terakhir Putri Betok (Bir Pletok). Biar kate namanya pada unik-unik gitu, Bray, tapi mereka - mereka itu cuantiknya minta ampun!
 
Daftar Isi
1. Pisang Ambon Membawa Berkah
2. Rusuh di Kamar Putri Banggoy
3. Berburu Rusa, Bertemu Peri
4. Putri-putri Cantik Demennya Mewek
5. Nyok Sekolah!
6. Bukan Galau Biasa
7. Dilarang Sengak!
8. Kata Nyai Peri
9. Kejarlah Jodoh di Depan Babeh

140 Karakter Kumpulan Tweets@FiraBasuki dan Cerita Lain

Pengarang      : Fira Basuki
Editor              : Ariobimo Nusantara
Ilustrasi           : Hagung Sihag
Penerbit         : Grasindo
Tahun              : 2012
Tempat            : Jakarta
ISBN               : 9789790817678
Kolasi             : vi, 231 p ; 20 cm

Ringkasan 
Buku ini berisi pikiran dan isi hati Fira Basuki melalui media twitter. Penulis hanya memiliki batasan 140 karakter yang diberikan twitter, kadang masih kurang. Untuk bebas berkicau tidak jarang penulis menyampaikan tulisannya secara bersambung menjadi beberapa bagian. Maka ketika potongan-potongan twitter itu disatukan kembali, banyak sekali kata-kata termutilasi demi menggenapi batasan karakter. Jadilah bahan baku untuk buku ini menemani sejumlah cerpen dan tulisan-tulisan lepas yang pernah dibuat. Dan, sebagai pengikat makna jadilah buku ini diberi judul 140 karakter.

Manusia Setengah Salmon

Pengarang   : Raditya Dika
Editor            : Windy Ariestanty
Profreader    : Gita Romadhon
Editor            : Nopianto Ricaesar
Cover            :Adriano Rudiman
Genre           : Non Fiksi - Humor
Penerbit       : TransMedia
Tahun            : 2011
Tempat         : Yogyakarta

Kode Buku   : 899.221 DIK m
Kolasi           : viii, 264 halaman; 20 cm
ISBN              : 9797805431X
Manuisia setengah salmon adalah kumpulan tulisan komedi Raditya Dika. Sembilan belas bab di dalam bercerita tentang pindah rumah, pindah hubungan keluarga, sampai pindah hati. Simak juga bab berisi tulisan galau, observasi, ngawur lelucon singkat khas Raditya Dika.
 

Update Love : Kini Aku Berhasil Mencintaimu

Pengarang   : Sayfullan
Editor            : Ariata
Setting          : Elisabeth Pipit
Cover            : dan_dut
Korektor       : Ratih
Genre           : Fiksi - Literatur
Penerbit       : Sheila
Tahun            : 2015
Tempat         : Yogyakarta

Kode Buku   : 899.221 SAY u
Kolasi           : vi, 250 halaman; 20 cm
ISBN              : 9789792947502

Prolog
Jakarta 2013 ...
Berderet cangkir kosong di sebelah meja itu membisu. Berjajar rapi, seperti barisan para polisi. Namun, hanya tinggal secangkir kopi yang masih utuh. Kepulan asapnya lamat-lamat lenyap. Tangan gadis itu menopang kepalanya yang seolah berton-ton beratnya. Dia tidak perduli jika rambut bobnya menjadi acak-acakan. Dengan mata terpejam, kemudian dia gerak-gerakkan lengannya ke atas, ke samping, tidak luput juga ke bawah. Sesekali dia menyeruput sedikit cairan hitam kental pada cangkir di sampingnya. Meskipun dingin, sensasi damai yang tiada tanding sepertinya masih sanggup dia cercap.
Dayu Reswara. Gadis bertubuh langsing itu harus pasrah hanya duduk tanpa sedikit pun inspirasi menghampiri. Layar laptop di meja kerjanya itu kosong, putih, tanpa satu kata pun terketik. Blower Apple yang sudah setengah jam berdengung semakin menambah bingung. Dia mulai resah kepalanya yang berbentuk sedikit lonjong itu kian terasa pening. Dengan cepat tangannya mengibas-ngibaskan poni rambutnya yang selalu menjulur ke depan. Ditambah dengan gerakan absurd lainnya, dia persis seperti orang gila. Bukannya terlihat sebagai seorang sastrawan, dia malah mirip seperti orang kesurupan.

Dua Hati Menyatu dalam Satu Cinta

Pengarang   : Nuniek Kharisma R.
Cover            : Oesmanovski
Layout           : Kiki Feroz
Editor            : Latif
Genre           : Novel - Romance
Penerbit       : Zettu
Tahun            : 2015
Tempat         : Jakarta
Kode Buku   : 899.221 KHA d
Kolasi           : iii, 246 halaman; 21 cm
ISBN              : 9786027735620
Prolog
Kinanti. 
Terkadang ia merasa namanya sangat aneh. Kinanti. Tanpa ada awalan atau akhiran, hanya Kinanti saja. Saat masih duduk di bangku sekolah dasar, teman-teman lelakinya sering mencemooh namanya yang sama persis dengan salah satu judul dari 17 pupuh Sunda. Kinanti. Entah apa yang membuat kedua orang tuanya memberinya nama seperti itu. Sifat pupuh yang satu ini adalah pepatah dan lelucon. Tak mungkin jika ayah dan ibunya menginginkan sang anak tumbuh dewasa sebagai lelucon, atau dijadikan lelucon hidup oleh orang-orang di dalam kehidupannya. Mungkin sepertinya beliau berharap Kinanti bisa menjadi seorang yang bijaksana dalam menjalani hidup, sesuai dengan pepatah namun tak terlalu serius dengan semua masalah atau apapun itu yang ia jalani sehari-hari, atau menurut bahasa gaulnya take it easy!
Hari ini adalah hari dimana ia genap berusia 23 tahun. Namun jangan tanyakan kejutan apa yang ia dapatkan di hari ulang tahunnya atau siapa orang pertama yang mengucapkan selamat ulang tahun padanya, karena jawabannya adalah sama. Tak ada. Kinanti memang tak mengharapkan surprise party di setiap hari ulang tahunnya, atau kado atau apa pun yang berhubungan dengan banyak orang. Karena itu akan sangat merepotkannya. Kinanti tak terlalu suka keadaan dimana banyak orang berada di dekatnya. Namun, tak berarti ia tak menginginkan adanya seseorang yang mengucapka selamat ulang tahun dengan tulus. Bukan! Bukan seorang kekasih yang tampan dan bermobil mewah! Cukup seorang sahabat, laki-laki atau perempuan sama saja. Ia hanya ingin sedikit normal dengan memiliki seorang teman.

Into Still Blue

Pengarang   : Veronica Rossi
Penerjemah : Dina Begum
Penyunting   : Dyah Agustine 
Proofreader : Emi Kusmiati
Genre           : Novel - Romance
Penerbit       : Mizan Fantasi
Tahun            : 2015
Tempat         : Bandung
Kode Buku   : 899.221 ROS i
Kolasi           : 422 halaman; 21 cm
ISBN              : 9789794338933
Dunia sekarat. Dalam hitungan hari, badai Aether akan mengamuk dan menghancurkan semuanya, kecuali Still Blue. Namun, Perry dan Aria tak ingin cinta mereka juga ikut sekarat. Apa pun yang terjadi, mereka akan menghadapinya bersama-sama.
Sekarang Perry dan Aria tahu Still Blue benar-benar ada. Mereka berjuang untuk pergi ke sana, membawa serta Suku Tide dan beberapa penghuni yang selamat dari kehancuran Pod.Mau tidak mau, Orang Luar dan Penghuni harus bekerja sama. Musuh mereka tidak bisa dianggap enteng: Hess, penguasa teknologi berdarah dingin dan tega mengorbankan anaknya sendiri, dan Sable, Pemuka Darah Suku Horn yang kejam dan tak segan membunuh siapa pun yang berani menentangnya. Bisakah Perry dan Aria mengalahkan Hess dan Sable untuk mencapai Still Blue?
 
Simak bukunya di perpustakaan SMA N 3 Yogyakarta

Miracle of Love : Biarkan Aku Selalu Bersamamu

Pengarang  : Ariesta Wong
Editor           : Yashinta Vita Wahyuningsih
Setting         : Nadhia
Cover          : Andang
Korektor      : Ratih

Genre          : Fiksi - Literatur
Penerbit      : Sheila
Tahun           : 2015
Tempat        : Yogyakarta

Kode Buku  : 899.221 WAH m
Kolasi          : 216 halaman; 20 cm
ISBN            : 9789792951349


Prolog.
Malam begitu pekat, petir berbunyi sangat keras di saat hujan deras turun mengguyur. Kilat pun tak henti-hentinya menyambar. Langkah kakinya membawanya keluar dari rumah itu. Ia ingin kabur, ia ingin lari dari segala masalah yang mengerumuninya.

Ia berlari tanpa arah di bawah hujan. Ia berhenti di tepi jalan untuk merenungkan kehidupannya. Keadaannya saat ini tak ada bedanya dengan suasana malam ini. Langit gelap, sama seperti suasana hatinya saat ini. Suara petir yang menggelegar, bagai rahasia yang mengejutkannya malam ini. Kilat yang menyambar, tak ubahnya masalah yang selalu menghampirinya. Sedangkan hujan deras, menggambarkan kesedihan mendalam yang di pendamnya selama ini.

Kiara hanya mengalami jatuh bangun untuk mencapai puncak kehidupannya. Saat itu, ia belajar bagaimana cinta dan ketulusan yang sesungguhnya. Tiga cinta ditawarkan Clark, Gary, dan Reino. Clark, cowok populer di sekolahnya. Gary, kakak kelas yang menjadi penyelamatnya. Sedangkan Reino, cowok yang sudah mengenalnya sejak lama. Ketiga lelaki itu mampu menghadirkan warna-warna di kehidupannya. Tapi, siapa yang akan dipilih Kiara?  

Simak cerita selanjutnya di Perpustakaan SMA N 3 Yogyakarta 

Akatsuki : Semburat Cinta di Langit Tokyo

Pengarang   : Miyazaki Ichigo
Penyunting   : Irfan Hidayatullah
Proofreader : Dina Savitri
Genre           : Novel - Romance
Penerbit       : Qanita
Tahun            : 2012
Tempat         : Bandung
Kode Buku   : 899.221 ICH a
Kolasi           : 324 halaman; 21 cm
ISBN              : 9786029225495
Epilog.
*haji me ma sho u* 
Rumah Sakit Taito, Ruang Bersalin. 
Suara tangis bayi memecahkan keheningan penghujung malam, ibarat bunyi berfrekuensi tinggi yang meretakkan dinding kaca. Fajar pun merekah di langit timur. Satu nyawa telah ditiupkan pada jasad bayi itu. Namun, satu nyawa lagi tengah meregang dari tubuh yang lain.
kaki narase sonzai wo
koko ni iru to
hibiku ano akatsuki no sora ni
Itu adalah syair yang disenandungkan Hatake Shinichi, seorang laki-laki yang baru mendapatkan dan kehilangan wanita dalam hidupnya. Istrinya baru saja meninggal setelah melahirkan seorang bayi perempuan. Mendengar syair itu, sang bayi akhirnya berhenti setelah lega menumpahkan segala perasaan pertamanya ketika sampai di dunia ini.
 Semburat cahaya terang di kegelapan langit timur membungkus diriku dengan daya pesona. Itu benar-benar pemandangan yang sempurna, meskipun aku tahu tidak ada yang sempurna di dunia ini. Aku tidak tahu mesti menyebutnya bagaimana. Ini sungguh mengagumkan!

Meskipun yatim piatu sejak kecil, Mayumi tetap bahagia. Dia menjadi anak angkat pasangan Nakano yang menyayanginya seperti mereka menyayangi Shun, putra kandung mereka. Namun, kebahagiaan Mayumi mulai terkoyak saat Shun yang dianggapnya seperti kakak sendiri mencoba memaksakan cinta.
Pelarian Mayumi hanyalah saat fajar. Dia selalu menunggu-nunggu semburat cahaya kemerahan muncul di timur. Cahaya misterius, cahaya yang menjadi tumpahan kesepian dan kegundahannya.
Mayumi akhirnya memilih meninggalkan keluarga Nakano, menempuh hidup sendiri. Untunglah, dia berjumpa sahabat-sahabat yang selalu membantu dan menemaninya. Henry yang ceria, yang selalu membuatnya tertawa saat keadaan sulit, dan Satoshi, cowok pendiam dan misterius, tapi selalu siap menolong saat Mayumi dalam kesulitan. 
Ke manakah hati Mayumi harus berlabuh?
Simak cerita selanjutnya di Perpustakaan SMA N 3 Yogyakarta
 
   

FBI vs CIA : Cease Fire!

Pengarang  : Shandy Tan
Cover          : Yustisea Satyalim
Genre          : Fiksi - Teenlit
Penerbit      : Gramedia Pustaka Utama
Tahun           : 2011
Tempat        : Jakarta
Kode Buku  : 899.221 SAT f
Kolasi          : 192 halaman; 20 cm
ISBN            : 9789792277531

Epilog.
FBI dan CIA adalah dua geng cewek SMA yang berbeda secara fisiik. FBI (Feni, Bertha, Isabel) bertubuh subur makmur sebulat sumur, sedangkan CIA (Caroline, Ivana, Angel) bertubuh kurus kering setipis piring. Mereka saling cuek, sampai suatu saat guru fisika memberikan tugas kelompok.
Isabel terpaksa satu kelompok dengan CIA. Carol, yang tahu Isabel berotak encer, membujuk Isabel untuk menjadi anggota CIA. Syaratnya, Isabel harus kurus. Maka Carol mengiming - imingi Isabel pola diet jitu supaya Isabel bisa menurunkan berat badannya.
Isabel menerimanya. Dalam waktu tak terlalu lama, berat badannya mulai berkurang. Demi menjadi langsing, cantik, dan populer, Isabel akhirnya tak perduli lagi pada FBI. Sampai akhirnya Isabel tahu, CIA memanfaatkannya untuk mengatrol nilai-nilai mereka.
Isabel ingin kembali pada Feni dan Bertha. Tapi tunggu dulu! Posisi "I" sudah diisi Indri! Terus, Isabel harus bagaimana dong! Haruskah ia menyingkirkan Indri? Padahal Feni dan Bertha menyukai Indri. Kembali pada CIA? Nggak usah ya!         
Namun, dengan usaha keras dan tekad baja, akhirnya Isabel berhasil mendapatkan sahabat-sahabat sejatinya.

Serdadu Pantai


Pengarang   : Laode Insan
Penyunting   : Emi Kusmiati  
Editor            : Nurul M. Janna
Cover            : Dwi Annisa A.

Desain Isi     : Anisa Meilyasari
Genre            : Fiksi Indonesia
Penerbit        : Noura Books
Tahun             : 2013
Tempat          : Jakarta

Kode Buku    : 899.221 INS s
Kolasi            : 394 halaman; 21 cm
ISBN              : 9786027816633

Epilog. 
Memburu ikan di dekat terumbu karang, mengumulkan bulu babi dan kerang, sampai kejar-kejaran dan berebut makanan dengan para monyet di hutan. Itu adalah semua daftar kegiatan yang tak mungkin luput dalam keseharian para serdadu pantai, Dayan, Suman, Poci dan Odi.
Empat sahabat  ini tak pernah melewati hari mereka tanpa tawa. Dayan, selalu siap menghibur dengan alunan nada gembira dan gesekan biolanya. Odi dengan keluguannya. Poci yang selalu bertingkah konyol, dan Suman yang selalu bisa bersikap mandiri.
]Namun, perpisahan mulai membayangi petualangan ceria empat sahabat ini, mengembalikan mereka pada realita. Ironi kehidupan masyarakat Buton yang jauh dari sederhana di atas tanah mereka yang kaya hasil bumi. Karena setiap persahabatan akan bertemu akhir. Akankah kisah mereka berujung pada akhir bahagia?

Baca buku ini di perpustakaan SMA N 3 Yogyakarta


Kuliah Jurusan Apa? Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil

Pengarang   : Utari Giri
Editor            : Fajarianto
Cover            : Suprianto

Ilustrasi         : Guntur Gustanto
Genre            : Tips Trik - Kuliah Fakultas Teknik Sipil
Penerbit        : Gramedia Pustaka Utama
Tahun             : 2015
Tempat          : Jakarta
Kolasi            : viii, 86 halaman; 20 cm
ISBN              : 615217028

Kode Buku    : 378.34 GIR k

Ringkasan     :
Teknik Sipil adalah salah satu jurusan fakultas teknik yang banyak diminat oleh para lulusan SMA. Selain karena banyak bidang studi yang bisa di pilih, kemudian dalam mencari pekerjaan bagi Sarjana Teknik Sipil ini juga menjadi pertimbangan sendiri. Sarjana Teknik Sipil bukan saja mereka yang bekerja di proyek-proyek pembangunan gedung, jalan, atau jembatan. Masih banyak bidang kerja yang lain yang bisa diduduki oleh para Sarjana Teknik Sipil.
Memang tidak ada jurusan perkuliahan yang mudah. Semua membutuhkan persiapan yang matang, baik persiapan akademis yang berkeinginan untuk kuliah di Jurusan Teknik Sipil. Namun, dengan persiapan dan informasi yang tepat maka tidak ada yang sulit untuk ditempuh. Apalagi jika menjadikan prospek kerja yang baik sebagai motivasi, maka akan terasa lebih mudah untuk dijalani. 
Dalam buku ini dipaparkan segala hal tentang persiapan-persiapan untuk kuliah di Jurusan Teknik Sipil. baik itu persiapan mental maupun persiapan akademis, tips dan trik untuk menembus Jurusan Teknik Sipil serta pertimbangan - pertimbangan dalam memilih universitas atau institut yang akan dipilih. Tidak kalah penting dari semua itu adalah paparan tentang prospek kerja termasuk peluang untuk berkarier di luar negeri.

Baca buku tips trik ini di perpustakaan SMA Negeri 3 Yogyakarta
  

Lost In The Jungle : Kisah Mencekam tentang Petualangan dan Upaya Bertahan Hidup

Pengarang   : Yossi Ghinsberg
Penerjemah  : Shandy Tan
Genre            : Kisah Nyata - Non Fiksi
Penerbit        : Elex Media Komputindo
Tahun             : 2011
Tempat          : Jakarta
Kolasi            : ix, 340 halaman; 20 cm
ISBN              : 9786020011752
Kode Buku    :
362.76 GHI l
Epilog

Empat orang travelers bertemu di Bolivia. Mereka merencanakan ekspedisi ke hutan Amazon untuk mencari suku terpencil dan menjelajahi tempat-tempat yang hanya diimpikan para turis. Sesuatu yang awalnya dimaksudkan sebagai petualangan seumur hidup berubah menjadi perjuangan keras bertahan hidup ketika mereka tersesat di keganasan hutan.
Kelompok mereka pecah setelah bersilang pendapat. Yossi dan satu temannya berusaha mencari jalan kembali tanpa pemandu, namun kecelakaan rakit membuat mereka terpisah. Berminggu - minggu Yossi terpaksa bergulat mempertahankan nyawa dalam salah satu wilayah yang paling tak bisa diprediksi di Bumi. Dia tak punya pisau, peta, maupun pelatihan mengenal cara bertahan hidup, sehingga harus berimprovisasi membuat membuat tempat bernaung dan keluyuran mencari buah-buahan liar sebagai pengganjal perut. Mengingat kulit kakinya mampu mengenali arah. Yossi terus bertanya-tanya, akan berhasilkah dia pulang hidup-hidup?
Ini cerita tentang persahabatan sekaligus mengajari manusia mengenal hutan, kisah nyata mencekam yang pasti tak sanggup dilepas sebelum tuntas.


Baca buku petualangan ini di perpustakaan SMA 3 Yogyakarta

Veronika Memutuskan Mati (Veronika Decides to Die)

Pengarang   : Paulo Coelho
Penerjemah  : Lina Jusuf

Penyunting    : Candra Gautama
Cover            : Rully Susanto
Genre            : Novel
Penerbit        : Gramedia Pustaka Utama
Tahun             : 2009
Tempat          : Jakarta
Kolasi            : viii, 258 halaman; 20 cm
ISBN              : 9789799100252
Kode Buku    : 899.221 COE v

Veronika memutuskan mati adalah novel tentang pencarian makna hidup dalam masyarakat yang terbelenggu rutinitas tanpa jiwa dan takluk terhadap tekanan sosial. Dengan tokoh utama Veronia, seorang gadis yang berusaha bunuhdiri. Paulo Coelho mengisahkan individu - individu rapuh yang terlempar ke rumah sakit jiwa karena hasrat, impian, dan sikap hidup mereka berbeda dengan yang dianggap normal oleh masyarakat.
Lewat novel inilah Coelho mengajukan pertanyaan yang tajam. Apakah sesuatu dianggap normal melulu karena diikuti oleh masyarakat? Sikap jiwa macam apakah yang dapat membedakan mana yang benar-benar normal dan mana yang gila? Ditulis dengan bahasa sederhana, dan di sana-sini disertai uraian dari sudut pandang psikiatri dan spiritual, novel ini membuat kita merenungkan kembali semua hal yang selama ini disebut normal dan gila dalam masyarakat.Paulo Coelho membahas dua problema yang selalu menarik untuk diketengahkan cinta dan kesadaran seksual.
 

Zahir

Pengarang   : Paulo Coelho Penerjemah  : Andang H. Sutopo Cover            : Dina Chandra Genre            : Novel - Filsafat Penerbit        : Gramedia Pustaka Utama Tahun             : 2006 Tempat          : Jakarta Kolasi            : 440 halaman; 20 cm ISBN              : 9789792217865 Kode Buku    : 899.221 COE z

Epilog
Seorang suami ditinggalkan istrinya tanpa alasan, tanpa jejak. Kepergian menimbulkan pertanyaan besar yang makin lama makin menggerogoti hati dan pikiran, kenangan yang ditinggalkannya tak terhapuskan. Hingga menjadi obsesi yang nyaris membawa sang suami pada kegilaan. Untuk menjawab pertanyaan. Mengapa sang suami menelusuri kembali jejak kebersamannya dengan sang istri, hal-hal yang terjadi dalam perkawinan mereka, hingga terjadinya perpisahan itu. Pencarian ini membawanya keluar dari duniawinya yang aman tenteram, ke jalur yan tidak dikenalnya, dan membukakan matanya tentang makna cinta serta kekuatan takdir.
 

Sang Pemenang Berdiri Sendiri (The Winner Stands Alone)

Pengarang   : Paulo Coelho  
Penerjemah  : Rosemary Kesauly
Cover            : Satya Utama Jadi  
Genre            : Novel
Penerbit        : Gramedia Pustaka Utama
Tahun             : 2010
 
Tempat          : Jakarta
Kolasi            : 472 halaman; 20 cm
ISBN              : 9789792248289
Kode Buku    : 899.221 COE s
Epilog
Kesuksesan adalah racun yang penuh godaan. Berlatarbelakang Festival Film Cannes, The Winner Stands Alone bukan hanya cerita tentang kemewahan dan dunia glamor para bintang, namun juga menuntun kita ke dalam perenungan mendalam tentang kekuatan mimpi-mimpi kita serta nilai-nilai yang kita gunakan untuk mengukur diri sendiri.
Selama 24 jam kita diajak mengikuti jejak Igor, pengusaha telekomunikasi kaya raya dari Rusia, yang merasa terpukul setelah ditinggal instrinya, dan memutuskan untuk menarik perhatian sang mantan istrinya dengan sebuah rencana gila. Dalam prosesnya, Igor bersilang jalan dengan Gabriela, aktris muda dan ambisius : jasmine, model dari Rwanda yang menjadi pengungsi di Eropa; Javits, produser berpengaruh dan korup; dan Hamid, pengusaha yang memulai dari bawah dan sedang berada pada puncak kejayaannya. Kemunculan Igor mengubah hidup mereka selamanya.
Kisah yang intens ini membawa kita ke dalam lingkup orang-orang terkenal, sukses, dan bergelimang uang, namun juga menjadi cerminan mengejutkan tentang kedangkalan dan keganasan dunia di mana manusia saling memakan sesamanya.